Pelantikan Kasi Kesejahteraan Desa Wonolelo
22 September 2019 01:50:42 WIB
Pelantikan Kasi Kesejahteraan Desa Wonolelo dilangsungkan di Pendopo Balai Desa Wonolelo, Pleret, Bantul pada Kamis (19/09).
Wahyu Dwiyanto, AMd yang berasal dari Pedukuhan Purworejo RT.02 Wonolelo merupakan calon pamong desa terpilih menjalani proses pengambilan sumpah dan pelantikan sebagai Kasi Kesejahteraan oleh Lurah Desa Wonolelo.
Prosesi pelantikan didahului dengan pembacaan surat keputusan Lurah Desa yang dilanjutkan pengambilan sumpah secara Agama Islam. Setelah itu, pembacaan kata-kata pelantikan oleh Lurah Desa dan penyematan papan nama secara simbolik sebagai tanda pelantikan.
Selanjutnya diadakan acara serah terima jabatan dari pelaksana tugas Kasi Kesejahteraan yang sebelumnya dijabat oleh H.Munajat kepada Pejabat Baru dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan.
Serangkaian prosesi pelantikan, pengambilan sumpah dan serah terima jabatan berjalan dengan lancar dan khidmat.
Sementara itu, Camat Pleret Mujahid Amrudin SIP saat memberikan sambutannya mengharapkan, agar pejabat yang baru bisa segera menyesuaiakan dengan tugasnya dan bekerja dengan baik dalam mengemban amanah terhadap pelayanan kepada masyarakat.
Camat Pleret juga mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang lama atas pengabdiannya selama ini, baik di lingkup pemerintahan Desa Wonolelo maupun di lingkungan masyarakat desa Wonolelo. Harapan selanjutnya, semoga kedepan Desa Wonolelo semakin maju dan sejahtera.
Komentar atas Pelantikan Kasi Kesejahteraan Desa Wonolelo
Formulir Penulisan Komentar
Info Perkembangan Kasus Covid-19
Open Government Indonesia
Aplikasi Rubah KK Online
Aplikasi Cetak KTP Online
Pengembangan Potensi Masyarakat
TAUTAN
Waktu
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pertunjukan Jatilan HUT Peringatan Ulang Tahun Muda-Mudi Tribakti Manunggal
- Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan (DPSHP) Akhir Tingkat Kalurahan Won
- Grebeg Syawal Kalurahan Wonolelo Tahun 2023
- Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan DPS Tingkat Kalurahan Wonolelo
- Muskal Laporan Kinerja Bamuskal Tahun 2022
- Kesepakatan Rancangan Perkal tentang Penyelenggaraan Bumkal dan Tatib Muskal
- Jelang Mudik Lebaran, Relawan Lakukan Penambalan Jalan di Jalur Cinomati
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
